Sedang Membaca
Ulama Banjar (205): H. Asfiani Norhasani, Lc
Redaksi
Penulis Kolom

Redaksi Alif.ID - Berkeislaman dalam Kebudayaan

Ulama Banjar (205): H. Asfiani Norhasani, Lc

Asfiani

Ulama yang satu ini lahir pada 30 Maret 1973. Pendidikan yang pernah ditempuhnya adalah Madrasah Darul Ulum ad-Diniyah di Mekkah al-Mukarramah tahun 1986, Madrasah Darul Hadits al-Makkiyah 1989, al-Ma’had ats-Tsanawi 1992, S 1 Fakultas al-Hadits asy-Syarif dan Studi Islam Universitas Islam Medinah 1996, mahasiswa Program Pascasarjana IAIN Antasari, konsentrasi Filsafat Hukum Islam 2010.

Pekerjaan sekarang PNS / Penyuluhan Agama Fungsional di lingkungan Kementerian Agama Kota Banjabaru. Aktivitas lainnya adalah mengajar dan berdakwah di masyarakat, di antaranya di LPQ al-Furqan Banjarmasin, Ponpes Darul Ilmi Banjarbaru, Ponpes al-Falah Banjarbaru, penyiar pada Radio Abdi Persada Banjarmasin, pengajian fikih Islam dan khatib pada Masjid Baiturrahim Pasar Pandu Banjarmasin, Masjid Nahdatus Salam Purnasakti dan Masjid Hidayatullah Banjarbaru.

Pengalaman berorganisasi di antaranya Ketua Yayasan al-Furqan Banjarmasin, Ketua Pokjaluh Kota Banjarbaru, anggota komisi fatwa MUI Banjarbaru, anggota komisi fatwa MUI Kecamatan Banjarmasin Tengah dan Anggota BAZ Kota Banjarbaru. Untuk terus mengembangkan lembaga pendidikan Islam, saat ini ia menjadi Wakil Ketua Pembangunan Ponpes ukhuwah di Desa Nusa Indah Pelaihari dan sedang aktif menghimpun dana untuk hal tersebut. Semboyan hidup: Tinggalkan sesuatu yang meragukan kepada yang tidak meragukan.

Dari pernikahannya dengan Hj. Hayatun Nufus dia dikaruiai Ahmad Fauzan dan Nida Nabila. Alamat rumah sekarang di Jl. Cempaka Raya Wildan Sari 3 No. 22 Rt 43 Banjarmasin.

Katalog Buku Alif.ID
Apa Reaksi Anda?
Bangga
0
Ingin Tahu
0
Senang
0
Terhibur
0
Terinspirasi
0
Terkejut
0
Lihat Komentar (0)

Komentari

Scroll To Top