Redaksi
Penulis Kolom

Redaksi Alif.ID - Berkeislaman dalam Kebudayaan

Foto Unik Kiai As’ad Syamsul Arifin, Beberapa Hari Sebelum Wafat

Whatsapp Image 2020 05 18 At 1.15.54 Pm

Dari kiri ke kanan Kiai Hasan Abd. Wafi, Kiai Maemun Zubair, dan Kiai As’ad Syamsul Arifin koleksi Ma’had Aly Situbondo diambil 15 hari sebelum Kiai As’ad wafat, persisnya tanggal 21 Juli 1990. Kiai As’ad sendiri wafat 4 Agustus 1990, di usia 94 tahun. Kiai As’ad lahir di Mekkah 1897, 3 tahun sebelum milenium berganti.

Tiga kiai di atas bertemu dalam rangka peresmian Ma’had Aly Situbondo yang terkenal itu: menggembleng mahasiswanya menjadi ulama yang mumpuni di bidang fikih. “Al-Ma’had Al-‘Aly Lil ‘Ulum Al-Islamiyah Qism Al-Fiqh,” nama resmi Ma’had Aly, seperti dikutip di laman mereka.

Peresmian ini dihadiri banyak tokoh, karena pendiriannya institusi ini yang pertama di Indonesia. Selain Kiai Maimun Zubair, Kiai Hasan yang sudah disebut di atas, ada juga Kiai Irfan Zidni mewakili PBNU. Kiai Irfan sendiri waktu itu menjadi Ketua RMI PBNU.

Yang unik dari foto ini apa?

Para kiai itu minum es teh. Ini sajian yang tidak lazim. Biasanyanya kan sajian di pesantren kopi atau teh panas. Jika di lihat dari waktu foto, bulan Juli, memang sedang musim kemarau. Tentu cuaca sedang panas-panasnya, lebih-lebih lokasi pesantren juga tidak terlalu jauh dari garis pantai, sekitar 35 km.

Katalog Buku Alif.ID
Apa Reaksi Anda?
Bangga
0
Ingin Tahu
0
Senang
0
Terhibur
1
Terinspirasi
2
Terkejut
2
Lihat Komentar (0)

Komentari

Scroll To Top